Kalidou Koulibaly Mulai Tidak Betah di Chelsea Bisa Gabung Juventus

Koulibaly Mulai Tidak Betah
Koulibaly Mulai Tidak Betah

Kalidou Koulibaly Mulai Tidak Betah di Chelsea Bisa Gabung Juventus . Kalidou Koulibaly tampaknya sudah mulai menyesali keputusan yang di ambilnya musim panas kemarin yang memilih untuk bergabung dengan Chelsea . Masih baru satu musim berseragam The Blues , ia sudah mulai tidak kerasan di Stamford Bridge . Koulibaly adalah bek tengah yang baru saja di datangkan Chelsea di awal musim 2022/2023 . Chelsea merogoh kocek sebesar 38 juta Euro untuk menebusnya dari Napoli saat itu .

Koulibaly yang memang di kenal sebagai seorang pemain bertahan kelas dunia dengan cepat bisa beradaptasi dan mendapatkan tempat utama di skuad Chelsea . Sayangnya , nasib klub yang kini telah berubah menjadi medioker musim ini membuat sang pemain meresa di kecewakan . Oleh karena itu , Koulibaly sama sekali tidak masalah jika dirinya memang harus meninggalkan Stamford Bridge pada musim panas tahun 2023 nantinya . Salah satu klub yang bisa menjadi tujuannya adalah Juventus .

Baca Juga : Vincent Kompany Masuk Daftar Kandidat Manajer Baru Chelsea

Bicara dengan Allegri

Dalam laporan yang di kutip dari Gazzetta dello Sport , Koulibaly telah memulai melakukan pembicaraan dengan pihak Juventus . Kontak yang terjadi antara dirinya dengan manajer Massimiliano Allegri pun di kabarkan sudah di mulai . Namun , komunikasi kedua belah pihak masih baru terjadi melalui telepon saja . Dan untuk topik utamanya hanya soal pembahasan yang informal saja . Meski begitu , Juventus di ketahui sangat tertarik dengan sang pemain yang satu ini . Sejak masih belum bergabung dengan Chelsea , Koulibaly merupakan target buruan Juventus . Hanya karena Koulibaly gagal di datangkan kala itu , Juventus mengalihkan pandangannya dan memburu Gleison Bremer dari Torino .

Hanya Akan di Pinjam

Kabar terbaru menyebutkan bahwa Juventus tidak berencana menebus Koulibaly langsung secara permanen . Bianconeri di kabarkan hanya ingin meminjam jasanya . Laporan tersebut menjelaskan bahwa Juventus kini berusaha meniru cara yang di lakukan oleh Inter Milan saat meminjam Romelu Lukaku dari Chelsea . Jadi nantinya Juventus juga hanya akan melakukan peminjaman selama satu musim . Juventus juga tidak ingin menyertakan opsi kewajiban untuk membeli ketika proses peminjaman telah berakhir .

Pangkas Jumalah Pemain di Skuad

Sementara itu , Chelsea di ketahui akan mencoba untuk mengurangi jumlah pemain yang ada dalam skuad mereka saat ini . Sejumlah pemain yang memang sudah tidak di butuhkan lagi akan segera di jual . Kendati demikian , belum pernah ada laporan yang menyebutkan bahwa Koulibaly termasuk dalam rencana penjualan yang akan di lakukan nanti . Di samping hal-hal tersebut , sejatinya sang pemain masih baru menjalani satu musim bersama dengan Chelsea . Untuk kemungkinan menyertakan namanya dalam daftar jual masih sangat di ragukan .

Kalidou Koulibaly Mulai Tidak Betah di Chelsea Bisa Gabung Juventus

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*